GILANGNEWS.COM - Hari ini, Rabu (9/3/2022) sampah terlihat menumpuk di beberapa titik di Kota Pekanbaru. Seperti di Jalan Soekarno Hatta, Jalan Tuanku Tambusai, Jalan HR Soebrantras dn jalan protokol lainnya.
Kondisi sampah yang busuk dikeluhkan sejumlah pengendara yang melintas. Terutama warga sekitar, yang sangat terganggu dengan tumpukan sampah.
Informasi yang diterima oleh media, ada terjadi pengadangan truk sampah yang masuk ke tempat pembuangan akhir (TPA) Muara Fajar.