GILANGNEWS.COM - Keberadaan anak Ridwan Kamil, Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril di Sungai Aare, Bern, Swiss hingga kini belum diketahui. Setelah tujuh hari pencarian, Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil beserta istri, Atalia Praratya serta anak perempuannya, Camellia Laetitia Azzahra memutuskan untuk kembali ke Tanah Air.
Sebelum bertolak ke Tanah Air, Ridwan Kamil menyempatkan diri untuk memimpin Salat Ghaib, melepas setangkai bunga mawar di Sungai Aare untuk mengenang Eril.
Tidak lupa, Ridwan Kamil mengikatkan seutas tali berwarna ungu di sebuah batang pohon yang ada di pinggir Sungai Aare. Tali yang melingkari batang pohon itu terdapat semacam kartu bertuliskan 'In Loving Memory of Emmeril Kahn Mumtadz'