GILANGNEWS.COM - Pegawai Negeri Sipil (PNS) di lingkungan Pemerintah Provinsi (Pemprov) Riau mengeluhkan keterlambatan pembayaran gaji bulan Januari 2025, yang biasanya sudah masuk pada awal bulan.
Biasanya, gaji pegawai masuk tepat waktu pada awal bulan. Namun, hingga tanggal 6 Januari 2025 hak pegawai belum juga masuk ke rekening.
"Biasanya tanggal 1 sudah masuk gaji. Tapi ini sudah tanggal 6 Januari belum ada tanda-tanda masuk gaji masuk. Apa karena uangnya gak ada," keluh pegawai Pemprov Riau yang enggan disebutkan namanya, Senin (06/01/2025).