GILANGNEWS.COM – Kepolisian Daerah (Polda) Riau mengambil langkah tegas menyusul kaburnya 11 orang tahanan dari rumah tahanan (Rutan) Markas Kepolisian Resor (Mapolres) Kampar pada Rabu (14/5/2025) dini hari.
Melalui Surat Telegram Kapolda Riau Nomor ST/409/V/KEP./2025 tertanggal 18 Mei 2025, sejumlah pejabat di lingkungan Polres Kampar resmi dimutasi.
Wakil Kepala Polda (Wakapolda) Riau, Brigjen Pol Adrianto Jossy Kusumo, menegaskan mutasi ini merupakan bentuk komitmen Kapolda Riau, Irjen Pol Herry Heryawan, dalam menjaga profesionalisme serta akuntabilitas internal kepolisian.