GILANGNEWS.COM – Seorang gadis yatim piatu berinisial VW (18) menjadi korban kekerasan dalam rumah tangga (KDRT) yang dilakukan oleh tantenya sendiri di Perumahan Teratai Jaya, Desa Torai Bangun, Kecamatan Tambang, Kabupaten Kampar, Riau.
VW mengalami penganiayaan fisik dan perlakuan tidak manusiawi sejak tinggal bersama tantenya, Citra Hadayani, usai kedua orang tuanya meninggal dunia.
Kekerasan itu akhirnya terbongkar setelah seorang warga memergoki dan merekam aksi pemukulan terhadap korban, Sabtu (24/5/2025), sekitar pukul 13.30 WIB. Video tersebut kemudian viral di media sosial.