GILANGNEWS.COM — Aksi unjuk rasa ribuan warga dari enam desa di Kabupaten Pelalawan yang tergabung dalam Aliansi Mahasiswa dan Masyarakat Pelalawan (AMMP) akhirnya berakhir damai, Rabu (18/6/2025), setelah Gubernur Riau, Abdul Wahid, turun langsung menemui massa di halaman Kantor Gubernur Riau, Jalan Jenderal Sudirman, Pekanbaru.
Dalam pertemuan tersebut, Gubernur Wahid mendengarkan secara langsung aspirasi masyarakat yang menyampaikan keberatan terhadap kebijakan penertiban kawasan Taman Nasional Tesso Nilo (TNTN) oleh Satgas Penertiban Kawasan Hutan (PKH). Massa merasa keberadaan mereka di wilayah yang kini diklaim sebagai kawasan TNTN telah berlangsung jauh sebelum kawasan tersebut dikukuhkan sebagai taman nasional.
“Mereka menyampaikan aspirasi soal permasalahan yang ada di TNTN. Tentu aspirasi ini kita bantu komunikasikan agar tidak ada yang dianaktirikan atau dianakkandungkan,” kata Wahid dalam pernyataannya di hadapan massa.