GILANGNEWS.COM - Dalam upaya menjaga ketertiban dan ketentraman masyarakat, Satuan Polisi Pamong Praja (Satpol PP) Kota Pekanbaru kembali menggelar razia dalam Operasi Penyakit Masyarakat (Pekat) bertajuk Greenlight Patrol, Kamis malam (31/7/2025), mulai pukul 23.00 WIB hingga dini hari.
Razia kali ini menyasar sejumlah penginapan yang diduga kerap menjadi tempat praktik aktivitas yang mengganggu ketertiban umum, seperti prostitusi dan perilaku menyimpang lainnya.
Kegiatan ini merupakan bagian dari komitmen Pemko Pekanbaru untuk menekan penyakit masyarakat dan menciptakan lingkungan kota yang lebih aman dan kondusif.