GILANGNEWS.COM - Rekayasa lalu lintas dilakukan oleh Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru bersama Satlantas Polresta Pekanbaru di U Turn dekat Koki Sunda, Jalan Jendral Sudirman. Mereka melakukan rekayasa terhadap arus kendaraan yang hendak memutar arah.
Rekayasa lalu lintas dilakukan guna mengurangi kemacetan di lokasi tersebut saat jam sibuk. Satu upaya yang dilakukan petugas dengan membuat kendaraan yang memutar hanya berada di satu lajur.
"Kita mencoba mengatur lalu lintas agar tidak terjadi kemacetan. Petugas mempersempit gerak kendaraan yang hendak memutar arah dengan memasang water barrier," kata Plt Kepala Dinas Perhubungan Kota Pekanbaru, Sunarko, Jumat (1/8).