GILANGNEWS.COM - Kecelakaan beruntun terjadi di Jalan HR Soebrantas jalur selatan, tepatnya di depan Toko Bangunan Suliki, Kecamatan Binawidya, Pekanbaru, Minggu (10/8/2025) sekitar pukul 08.30 WIB.
Peristiwa ini mengakibatkan satu orang meninggal dunia di lokasi kejadian.
Kecelakaan melibatkan tiga kendaraan, yakni sepeda motor Honda Vario BM 3352 ACB, truk boks Hino BM 9606 LN, dan Daihatsu Terios BM 1656 GE.