GILANGNEWS.COM - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, Agung Nugroho menegaskan bahwa kemerdekaan sejati bagi masyarakat kota ini belum benar-benar dirasakan selama Pajak Bumi dan Bangunan Perdesaan dan Perkotaan (PBB-P2) masih tinggi.
Salah satu pekerjaan rumah Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru saat ini, adalah mencari jalan agar beban masyarakat dari sektor pajak dapat berkurang.
"Kita memang sudah merdeka, tetapi belum merdeka sejati sebelum PBB-P2 di Pekanbaru turun. Mudah-mudahan dalam waktu dekat ada solusi yang bisa kami lakukan untuk menuntaskan persoalan ini," kata Agung, Rabu (20/8).