GILANGNEWS.COM - Empat unit kios dan satu rumah di Jalan Pepaya, Kelurahan Jadirejo, Kecamatan Sukajadi, Kota Pekanbaru, ludes terbakar Sabtu (20/9/2025).
Kepala Unit Reserse Kriminal Polsek Sukajadi, AKP Leo Putra Dirgantara, mengatakan peristiwa terjadi sekitar pukul 14.10 WIB.
"Api pertama kali terlihat dari bagian atap salah satu bangunan, lalu dengan cepat membesar dan merambat ke kios lain yang berada dalam satu deretan," ujar Leo.