GILANGNEWS.COM - Wakil Wali Kota (Wawako) Pekanbaru, mengingatkan kepada pegawai Rumah Sakit Daerah (RSD) Madani dan seluruh Puskesmas di kota ini agar memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat yang berobat.
Tidak hanya untuk pasien umum saja, namun pelayanan terbaik juga harus tetap diberikan kepada pasien yang menggunakan jaminan kesehatan BPJS.
Wawako sudah mengingatkan melalui Dinas Kesehatan Kota Pekanbaru, agar petugas di rumah sakit milik pemerintah dan seluruh Puskesmas bisa bekerja maksimal guna memberi pelayanan terbaik kepada masyarakat.