GILANGNEWS.COM - Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru resmi memberlakukan parkir gratis di seluruh gerai Alfamart mulai 1 Januari 2026.
Hal tersebut tertuang dalam MoU antara Pemko dan Alfamart disaksikan Wali Kota Pekambaru H Agung Nugroho SE MM dan Wakil Walikota H Markarius Anwar SE MM, Selasa (30/12/2025) kemarin.
Pelaksana Tugas (Plt) Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Pekanbaru Sunarko menyebut, akan terus mensosialisasikan dan memonitor penerapan parkir gratis tersebut di lapangan.