GILANGNEWS.COM - Walikota Pekanbaru, Agung Nugroho menegaskan komitmen penuh dari kebijakan yang diambilnya. Ia meminta masyarakat tak khawatir kebijakan layanan puskesmas hingga malam hari yang akan dimulai per 2 Januari 2026 di selurih puskesmas Pekanbaru tak sesuai penerapannya
"Soal Puskesmas sampai malam hari, kami jamin ketersediaan dokter dan perawat ada, masyarakat tak perlu khawatir. Bila perlu lapor saya kalau tak dilayani," kata Agung Kamis (1/1/2026).
Agung menyebut bahwa telah menegaskan ke jajarannta agar tak ada satupun masyarakat Pekanbaru yang tak bisa berobat di puskesmas.