GILANGNEWS.COM - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, Agung Nugroho memastikan situasi Kota Pekanbaru kondusif pada momen tahun baru 2026. Ia memantau langsung kondisi malam pergantian tahun 2026 di Kota Pekanbaru, Kamis (1/1/2026) dinihari.
Dirinya melakukan monitor bersama Wakil Wali Kota Pekanbaru, Markarius Anwar bersama unsur Forkopimda. Mereka memantau situasi di sekitar jalan protokol seperti Jalan Jenderal Sudirman.
"Kami memantau langsung aktivitas masyarakat pada malam tahun baru," kata Wako Agung.