GILANGNEWS.COM - Sejumlah ruas jalan milik pemerintah Provinsi Riau yang ada di Kota Pekanbaru saat ini mengalami kerusakan. Seperti di Jalan Hangtuah ujung (Simpang BPG).
Tidak hanya di Hangtuah, kerusakan juga terjadi di jalan jenderal Sudirman ujung yang merupakan akses ke jembatan Siak IV. Kondisi kerusakan juga terpantau di beberapa titik di jalan Riau.
Menyikapi kondisi tersebut, Anggota Komisi IV DPRD Riau, Munawar Syahputra, MH, meminta Pemerintah Provinsi Riau dalam hal ini Dinas Pekerjaan Umum Penataan Ruang, Perumahan Kawasan Pemukiman dan Pertanahan (PUPR-PKKP) Riau untuk segera Gaspol melakukan perbaikan.