GILANGNEWS.COM - Masalah lingkungan menjadi pembahasan Gubernur Riau, H Arsyadjulaindi Rachman, saat memimpin apel pagi di halaman Kantor Gubernur Riau, Rabu (27/12/2017). Orang nomor satu di provinsi Riau itu menyampaikan kalau persoalan tersebut hendaknya menjadi perhatian semua pihak, khususnya Dinas Lingkungan Hidup dan Kehutanan (LHK).
Bahkan gubernur Riau mengatakan, kalau ia sudah menceritakan kondisi empat sungai di Riau kepada Menko Maritim, Luhut Binsar Panjaitan.
"Saat ketemu dengan pak Menko Maritim saya diingatkan soal ini. Karena itu KLH harus melakukan langkah selanjutnya dalam upaya penyelamatan," ujarnya.