GILANGNEWS.COM - Jelang pendaftaran pasangan calon untuk ikut pemilihan Gubernur Riau yang akan dibuka awal tahun 2018, Partai Gerindra masih melakukan komunikasi dengan partai politik lainnya. Dengan memiliki tujuh kursi legislatif, Gerindra harus berkoalisi untuk bisa mengusung bakal calon di Pilgub Riau 2018 mendatang.
Sekretaris DPW Gerindra Riau, Hardianto mengatakan bahwa saat ini partainya masih tetap komit mengusung calon dari kadernya. Saat ini, kadernya yang digadangkan untuk bisa maju yakni Nurzahedi atau Eddy Tanjung.
"Sesuai amanat dari Pak Prabowo, kita diminta untuk mengusung kader menjadi Calon Gubernur di Pilgub nanti," kata Hardianto pada Jumat (29/12/2017).