Pernat Yakin Rossi Masih Balapan di Musim 2019

Kamis, 25 Januari 2018 | 08:45:47 WIB
Pembalap Movistar Yamaha, Valentino Rossi.

GILANGNEWS.COM - Pembalap kawakan MotoGP, Valentino Rossi, memang sempat menjadi pembicaraan mengenai masa depan kariernya. Sebab Rossi kini tak kunjung diberikan perpanjangan kontrak oleh Tim Movistar Yamaha.

Masa bakti The Doctor –julukan Rossi– dipastikan habis pada akhir musim 2018. Kabar mengenai pensiunnya Rossi memang cukup mencuat mengingat masa kontrak dan juga usianya yang tak lagi muda.

Meski demikian, pengamat MotoGP, Carlo Pernat, memiliki keyakinan bahwa Rossi tetap akan ikut balapan pada 2019. Sementara itu, Pernat sangat kecewa dengan penampilan para rider Yamaha di paruh kedua musim 2017.

  • Baca Juga Warga Apresiasi Respons Cepat PLN Tingkatkan Kualitas Layanan Kelistrikan di Harapan Jaya Pekanbaru
  • Baca Juga Mulai Juni 2025, Pemerintah Berikan Diskon Listrik 50% untuk Pelanggan Tertentu
  • Baca Juga PLN UID Riau dan Kepri Lakukan Edukasi kepada Stakeholder dan Masyarakat Pekanbaru
  • Baca Juga PLN Buka Suara soal Tuduhan Bayar THR Tak Sesuai Aturan
  • Sebab, Pernat menyebut bahwa Yamaha adalah salah satu tim yang memiliki fokus yang sangat baik untuk meningkatkan performa motor. Dengan sejumlah permasalahan, Pernat semakin yakin bahwa Rossi akan menjadi aktor penting bagi Yamaha demi bisa mengembangkan motornya.

    Pernat menilai pengalaman yang dimiliki oleh pembalap asal Italia itu masih sangat dibutuhkan oleh tim yang bermarkas di Lesmo, Italia itu. Apalagi Rossi telah menghabiskan sebanyak 12 musim bersama Yamaha di sepanjang kariernya di MotoGP.

    “Valentino akan diperpanjang sampai 2019, saya cukup yakin. Tahun lalu ada masalah motor. Yamaha di paruh kedua kejuaraan tidak kompetitif dan itu sangat aneh karena biasanya Yamaha tidak melakukan kesalahan motor dan selalu menjadi acuan,” ujar Pernat, mengutip dari Tuttomotoriweb, Kamis (25/1/2018).

    “Saya pikir mereka akan menaruhnya di tempat yang baik karena seorang Valentino memang memiliki pengalaman di MotoGP sepanjang ini. Sampai akhir 2019 dia aka nada di Piala Dunia. Juga karena dia sangat terlatih. Setiap hari akan ada banyak orang-orang di kegiatan balapan. Sebelumnya meninggalkan kariernya akan sangat menyayangkan,” tutup Pernat.

    Terkini

    Harga CPO Riau Awal 2026 Fluktuatif namun Cenderung Menguat

    Selasa, 13 Januari 2026 | 20:49:12 WIB