GILANGNEWS.COM - Tim Koalisi Paslon Firdaus-Rusli Kabupaten Pelalawan hari ini resmi dikukuhkan oleh Ketua Tim Koalisi Provinsi dr. Chaidir, Kamis 15 Februari 2015 di Grand Hotel, Pangkalan Kerinci, Pelalawan.
Masuk kedalam jajaran penasehat beberapa nama tokoh partai dan tokoh masyarakat Pelalawan diantaranya Monang Pasaribu, Josen Silalahi, Mardanis, Yusro Abrar, Hdan ajar Aswad.
Selaku ketua terpilih, Junaidi Purba resmi dilantik hari ini dengan mengucapkan komitmen Tim Koalisi untuk bersungguh-sungguh bekerja memenangkan Firdaus-Rusli, baik dalam kerja sosialisasi program paslon, maupun kerja penggalangan massa.