GILANGNEWS.COM - Pihak berwenang Mesir membuka perbatasan Rafah yang menghubungkan Semenanjung Sinai di Mesir dengan Jalur Gaza untuk memungkinkan kembalinya orang-orang Palestina yang terjebak di Mesir.
"Penyeberangan hanya akan dibuka untuk satu hari dan satu arah (dari Mesir ke Gaza)," kata Otoritas Penyeberangan dan Perbatasan Gaza dalam sebuah pernyataan seperti dilansir Anadolu, Selasa (20/2).
Penyeberangan, tambahnya, akan dibuka sebentar untuk memungkinkan kembalinya orang-orang Palestina yang terdampar di sisi penyeberangan Mesir.