GILANGNEWS.COM - Menteri Koordinator bidang Politik, Hukum, dan Keamanan (Menko Polhukam) Wiranto menyebut akan memanggil Menteri Dalam Negeri (Mendagri) Tjahjo Kumolo dan Pimpinan Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK).
Hal tersebut disampaikan Wiranto merespon pernyataan Ketua KPK Agus Rahardjo yang mengatakan ada beberapa calon kepala daerah menjelang pilkada serentak 2018 yang akan ditetapkan sebagai tersangka kasus korupsi.
"Ini coba saya akan minta Mendagri, KPK bincang-bincang, kita bicarakan yang terbaik bagaimana," kata Wiranto di Kantor Kemenko Polhukam, Jakarta, Jumat (9/3).