GILANGNEWS.COM - Politikus senior Partai Amanat Nasional (PAN) Amien Rais kembali menyindir Presiden Joko Widodo (Jokowi). Amien menyinggung 2019 harus ganti presiden lantaran sumber daya alam diberikan untuk kepentingan asing.
Amien menyampaikan hal itu saat memberi ceramah di acara 'Tausiyah Kerakyatan 2019 Indonesia Pasca Jokowi' di Kampung Akuarium, Jakarta Utara, Sabtu (9/6/2018).
"Saya kira semua di sini seiya sekata bahwa kita di tahun depan memang harus sudah mengganti presiden. Alasannya, karena tidak bisa memikul amanat, jadi utang, sudah melampaui akal sehat, kemudian juga sumber daya alam kita sebagian besar digotong ke luar negeri, sisanya baru dibagi ke rakyat miskin. Sementara minyak, gas, kayu, semua itu diabdikan ke kepentingan asing," kata Amien.