GILANGNEWS.COM- Kondisi keuangan Kabupaten Pelalawan, harus diakui tengah terseok. Namun hal itu tidak membuat Bupati HM Harris kehilangan akal atau mengambil jalan pintas merumahkan ribuan honorer di lingkungan Pemkab Pelalawan.
"Kita sudah bicara dengan Organisasi Perangkat Daerah (OPD) dan rapat dengan Fraksi Golkar untuk mencari jalan keluarnya," ungkap Harris.
Ia menjelaskan, setelah melihat hasil audit yang dilakukan oleh Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) dan Pendapatan Asli Daerah (PAD) serta adanya sisa Dana Bagi Hasih (DBH) masih tersisa keuangan sebesar Rp 43 miliar.