GILANGNEWS.COM - Sekretaris Daerah Kota Pekanbaru, HM Noer MBS dengan tegas menyampaikan jika keluhan yang disampaikan Forum RT/RW se Kota Pekanbaru setelah keluarnya Surat Edaran (SE) Nomor 100/POTDA-462/VIII/2018, akan ditampung terlebih dahulu sebagai masukan untuk mengambil keputusan.
"Kita tidak ada niat untuk merusak hubungan baik antara Pemko Pekanbaru dengan RT/RW yang selama ini sudah kita bangun," kata M Noer kepada wartawan, Senin (27/8/2018).
Usai melakukan audiensi dengan puluhan RT/RW se Pekanbaru, M Noer tidak membantah jika surat edaran yang diterbitkan atas nama Pemko Pekanbaru telah ditandatangani dirinya sendiri. Namun, M Noer menyebut jika surat tersebut ditujukan ke Camat bukan ke RT/RW.