Sosok Kapten Intel TNI Tewas Ditembak OTK di Aceh
GILANGNEWS.COM - Komandan Tim (Dantim) Badan Intelijen Strategis (Bais) TNI Wilayah Pidie, Kapten Abdul Majid, tewas ditembak orang tak dikenal (OTK). Majid dikenal sebagai pribadi yang mudah bergaul dengan masyarakat.
Kapten Abdul Majid merupakan pria kelahiran di Langsa, Aceh, pada 1968. Dia tinggal di Beurawe, Banda Aceh. Majid meninggalkan seorang istri dan tiga anak.
"Beliau meninggalkan kami semua di sini di Beurawe dan beliau bertugas di Pidie," kata seorang keluarga Majid, Khairul Muslim, kepada wartawan, Jumat (29/10/2021).
Dia mengaku terakhir kali bertemu dengan Majid ketika Majid pulang ke Beurawe, Minggu (24/10). Majid dikenal dekat dengan warga dan mudah berbaur.
"Beliau alhamdulillah bisa berbaur, periang sifatnya, tidak ada bawa-bawa apa namanya, ya seperti warga biasalah. Karena tugas beliau berbaur bersama masyarakat," jelas Khairul.
Tulis Komentar