Nasional

SBY Berobat ke AS, Setneg Tegaskan Keluarganya Tak Ditanggung Negara!!!

Faldo Maldini.

GILANGNEWS.COM - Kabar Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berobat ke Amerika Serikat (AS) diiringi isu tak sedap soal hoax Ketua Umum Partai Demokrat (Ketum PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama istri dan putrinya berwisata. 

Sekretariat Negara (Setneg) menegaskan keluarga yang mendampingi pengobatan mantan presiden di luar suami/istri, tak ditanggung negara.
"Itu ditanggung sendiri. Di dalam aturannya, keluarga hanya mencakup suami atau istri dari kepala negara dan mantan kepala negara. Biaya pengobatan full ditanggung negara," kata Stafsus Mensesneg Faldo Maldini kepada wartawan, Senin (8/11/2021).

Faldo menjelaskan biaya pengobatan mantan kepala negara ditanggung negara sudah diatur dalam undang-undang. Selain itu, tim dokter kepresidenan dan fasilitas pengamanan juga disiapkan.

"Sudah ada regulasinya. UU Nomor 7 tahun 1978, tentang biaya pengobatan kepala negara dan mantan kepala negara akan ditanggung oleh negara. Fasilitas dokter kepresidenan yang diatur lewat Perpres Nomor 18 tahun 2018, sekaligus fasilitas pengamanan di PP tahun 59 tahun 2008. Regulasinya semuanya sudah ada, kita tinggal jalankan saja," ujar Faldo.

Faldo mengatakan Setneg juga terus memantau perkembangan kesehatan SBY. Setneg berdoa SBY segera pulih.

"Meskipun pengobatan Presiden SBY ke luar negeri, tepatnya di Minnesota, Amerika Serikat, tentunya tetap mencakup seluruh fasilitas yang telah dimuat di dalam aturan, yakni keamanan dan perawatan, termasuk dokter kepresidenan. Kami akan terus memantau bagaimana perkembangannya," ujar Faldo.

"Kami mendoakan Presiden SBY dapat berangsur pulih, sebagaimana yang kita semua harapkan. Kita semua ingin kabar baik. Yang jelas, Pemerintahan Presiden Jokowi akan menjamin semuanya terlaksana sesuai dengan amanah undang-undang dan peraturan yang berlaku," sambung Faldo.

AHY Disebut Wisata di AS Saat Temani SBY Berobat, PD: Hoax!

Sebelumnya viral di media sosial foto lama Ketua Umum Partai Demokrat (Ketum PD) Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) bersama istri dan putrinya di Amerika Serikat (AS) yang dinarasikan tengah berwisata saat menemani sang ayah, Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) berobat. PD pun membantah dan menyebut unggahan itu hoax dan fitnah.

Dalam unggahan di Twitter menunjukkan foto AHY bersama istri, Annisa Pohan dan putrinya, Aira berfoto di balkon sebuah gedung dengan latar belakang gedung-gedung tinggi. Caption dalam postingan itu menyebut AHY sedang berwisata di AS dan dibiayai negara.

"Ini bukan contoh yg baik bagi kita. Kita rakyat se Indonesia mendoakan Bapak mantan yg sedang mengidap cancer prostat berobat ke Amerika, yg ini ikut rombongan, bukannya prihatin la kok malah di manfaatkan utk berwisata sambil selfie-selfiean. Mentang2 di beayai negara," cuit akun Twitter @nila_m**, seperti yang kita lihat, Jumat (5/11).

Juru Bicara Partai Demokrat, Herzaky Mahendra menegaskan bahwa unggahan tersebut adalah hoax. Dia mengatakan bahwa foto AHY dan keluarganya itu diambil beberapa tahun yang lalu.

"Itu jelas hoax, foto lama banget, lebih dari tiga tahun lalu. Karena Aira masih kecil banget. Sekarang Aira sudah beda tipis tingginya dengan Mbak Annisa," kata Herzaky saat dihubungi.

Herzaky mengatakan bahwa foto tersebut pernah diposting oleh Annisa Pohan di akun instagramnya. Foto itu diposting pada tahun 2018.

"Foto ini diposting 31 Maret 2018," kata dia.


Tulis Komentar