Dua Kelompok Damai, Pengelolaan Parkir Pasar Induk BRPS Kembali Aman
GILANGNEWS.COM - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, Agung Nugroho memastikan bahwa persoalan pengelolaan lahan parkir di Pasar Induk sementara Terminal Bandar Raya Payung Sekaki (BRPS) sudah rampung.
Dua kelompok pemuda yang sempat berseteru beberapa waktu lalu, akibat memperebutkan lahan parkir di sana sudah sepakat berdamai.
Hal ini disampaikan Agung Nugroho, usai memimpin rapat mediasi penyelesaian pengelolaan lahan parkir Pasar Induk sementara Terminal BRPS atau AKAP, di Kantor Satpol PP Pekanbaru, Senin (19/5).
Agung menyebut, kedua belah pihak telah datang ke kantor Satpol PP Kota Pekanbaru untuk dilakukan mediasi guna menyelesaikan persoalan-persoalan di lapangan.




Tulis Komentar