Wali Kota Pekanbaru Agung Nugroho Anjangsana ke Firdaus dan Ayat Jelang HUT ke-241
GILANGNEWS.COM - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, Agung Nugroho melakukan anjangsana ke rumah Wako dan Wawako Pekanbaru periode 2012 - 2022, Firdaus - Ayat Cahyadi, Sabtu (21/6/2025).
Agung melakukan silaturahmi ke kediaman mantan wali kota, dan wakil wali kota dua periode tersebut. Anjangsana ini dilakukan Agung dalam rangka menyambut hari jadi Pekanbaru ke-241.
"Sebagai tokoh masyarakat dan telah memimpin Kota Pekanbaru selama dua periode sebelumnya, kami tentu ingin bersilaturahmi langsung dengan Pak Firdaus dan Pak Ayat Cahyadi," ujar Agung.
Agung bersama wakil wali kota, Markarius Anwar juga mengantarkan undangan dan meminta secara langsung, agar kedua tokoh ini bisa menghadiri Upacara Hari Jadi Pekanbaru dan paripurna HUT Pekanbaru.




Tulis Komentar