Kabut Asap Belum Ganggu Penerbangan, Bandara SSK II Pekanbaru Tetap Beroperasi Normal
GILANGNEWS.COM – Meski kabut asap mulai menyelimuti sejumlah wilayah di Kota Pekanbaru dalam beberapa hari terakhir, aktivitas penerbangan di Bandara Sultan Syarif Kasim (SSK) II Pekanbaru dipastikan masih berjalan normal.
Hal ini disampaikan langsung oleh Executive General Manager (EGM) Bandara SSK II Pekanbaru, Radityo Ari Purwoko.
Menurutnya, hingga Rabu (2/7/2025), kabut asap belum mengganggu jarak pandang secara signifikan dan belum berdampak pada jadwal penerbangan.
"Sejauh ini, kabut asap yang terjadi belum berdampak pada operasional penerbangan di Bandara SSK II Pekanbaru. Semua jadwal masih berjalan sesuai dengan rencana," ujarnya kepada wartawan, Rabu pagi.




Tulis Komentar