Viral Asap di Rumah Dinas Gubernur Riau, Pemprov Klarifikasi: Bukan Kebakaran
GILANGNEWS.COM - Menanggapi pemberitaan mengenai kebakaran di Rumah Dinas Gubernur Riau Abdul Wahid, Pemerintah Provinsi Riau menegaskan bahwa hal tersebut tidak benar.
"Tak benar tu. Hoax. Informasi yang disebarkan tidak sesuai dengan kejadian sebenarnya," kata Kepala Dinas Komunikasi Informasi dan Statistik Riau, Ikhwan Ridwan, Jumat (18/7/2025).
Dikatakan Ikhwan Ridwan, asap yang mengepung bagian depan Rumah Dinas Gubri yang berada di Jalan Diponegoro tersebut berasal dari kendaraan yang berada pagar masuk.
"Ada mobil rusak dan mengeluarkan asap. Posisinya tepat di pagar masuk Rumah Dinas Gubernur. Dari foto yang beredar hanya memperlihatkan bagian asapnya saja, tidak dengan mobil rusak itu," ungkapnya.




Tulis Komentar