Pekanbaru

Penuntasan Banjir di Pekanbaru Butuh Waktu, Pj Wako: Biar Walikota Terpilih yang Menyelesaikannya

Pengendara sepeda motor terjebak banjir di jalan HR Soebrantas Pekanbaru.

PEKANBARU, GILANGNEWS.com - Persoalan banjir hingga saat ini masih belum ada penanganan dan solusi konkrit dari Pemerintah Kota Pekanbaru. Bahkan, banjir yang melanda daerah ini layaknya cerita klasik dari tahun ke tahun. Dan persoalannya pun itu-itu saja, mulai dari drainase yang tersumbat, hingga kurangnya kesadaran masyarakat dalam membuang sampah pada tempatnya.
 
Banjir yang terjadi di mana-mana pada hari ini menjadi bukti kalau belum maksimalnya kinerja Pemerintah Kota Pekanbaru. Padahal persoalan banjir sudah terjadi saban tahun dengan pemimpin kota yang silih berganti.

Terkait persoalan ini Penjabat (Pj) Walikota Pekanbaru Edwar Sanger beralasan kalau persoalan banjir tidak bisa diselesaikan dalam waktu singkat. "Menuntaskan persoalan banjir ini butuh waktu yang lama. Kota Jakarta saja kalau hujan pasti banjir, apalagi Pekanbaru. Jadi, masalah banjir janganlah Pj Wako. Biar Wako terpilih saja yang menyelesaikan," tegas Sanger dilansir cakaplah,com Selasa (18/4/2017).

Ditambahkan Sanger, dirinya bukan tidak mau peduli dengan persoalan banjir di Pekanbaru. Namun, Ia menyebut jika masalah banjir menjadi Pekerjaan Rumah (PR) besar untuk Walikota Pekanbaru terpilih. "Ini PR bagi wako terpilih. Untuk solusi, saran dari saya berbaiki sistem drainase dan perlebar lagi drainase. Ini tidak ada tawar menawar lagi," ujarnya.

Saat disinggung adakah instruksi dari Pj Walikota Pekanbaru kepada Kepala OPD terkait untuk segera turun memperbaiki sistem drainase di Pekanbaru, Sanger dengan tegas menyebut sudah pernah melakukannya.

“Sudah sering saya instruksikan dinas terkaitnya untuk membersihkan drainase di Pekanbaru. Mungkin tinggal dioptimalisasikan saja kedepannya," tukasnya.***


Tulis Komentar