Riau

Warga Desa Alim II Inhu Sampaikan Keluhan Kepada DPRD Riau

Reses Anggota DPRD Riau Dapil Inhu dan Kuansing
GILANGNEWS.COM(INHU) - Selama reses di Desa Alim II Sabtu (22/4) sebanyak 4 bidang keluhan yang dirasakan masyarakat Desa Alim II, Kecamatan Batang Cenaku, Kabupaten Inhu selama ini disampaikan ke anggota DPRD Provinsi Riau Komisi E, Ade Agus Hertanto dari Partai PKB dari daerah pemilihan (dapil) Kabupaten Inhu dan Kuansing 
 
Sebanyak bidang keluhan masyarakat tersebut adalah masalah infrasruktur jalan, bidang kesehatan pendidikan dan masalah lampu penerangan belum ada.
 
Salah seorang perwakilan dari masyarakat Desa Alim II, Ridwan menyampaikan terima kasi kepada. DPRD Provinsi riau menjemput Aspirasi masyarakat khususnya masyarakat Desa Alim II salah satu desa terpencil perbatasan antara Inhu dengan Jambi ada beberapa priyoritas yang harus dibangun seperti infrasruktur jalan dimana ke Desa Alim II Kecamatan Batang Cenaku Inhu ini sangat berat rintangan  di lalui sebab jalan menuju ke Desa Alim II penuh dengan medan serta perjuangan karena badan jalan rusak parah katanya.
 
Kemudian masalah gedung sekolah dan bidang pelayanan kesehatan serta pembangunan lampu penerangan listrik belum ada sebagaimana masyarakat Desa Alim II merupakan masyarakat Desa terpencil perbatasan antara Inhu dengan Jambi yang butuh perhatian dari pemerintah ujar Rdiwan.
 
Ia  menyampaikan kami masyarakat sangat berharap dengan kedatangan bapak semua permasalahan kami terjawab baik badan jalan yang bapak saat ini rasakan menuju ke desa kami sangat parah dan tak layak lagi di lalui serta di bidang pendidikan.tolong pak perhatikan anak bagsa ini kami juga warga negara indonesia harapnya
 
Anggota DPRD Provinsi Riau, Ade Agus Hertanto menyampaikan terimakasih kepada masyarakat Desa Alim II yang mana sudah menyambut kedatangan kami dan rombongan untuk silahturahmi dan menjemput aspirasi masyarakat.
 
Saya secara pribadi sangat merasakan penderitaan masyarakat Desa Alim II karena akses jalan menuju Desa terpencil ini yang ada di inhu sangat miris dan hancur,namun pada dasarnya saya selaku DPRD Provinsi Riau akan selalu kordinasi ke dinas terkait dan mengenai bidang kesehatan maupun sarana dan prasarana akan saya bicarakan ke dinas kesehatan karena bidang kesehatan adalah bidang yang ada di komisi kami,"jelas Ade Agus Hertanto (btr)
 


Tulis Komentar