Nasional

Istri yang Siram Suami karena Nikah Diam-diam Jadi Tersangka

Aminah saat diamankan polisi.

GILANGNEWS.COM - Aparat kepolisian menangkap Aminah (30) usai membunuh suaminya, Bahtiar (28), dengan cara menyiramkan air panas karena Bahtiar nikah diam-diam dengan wanita lain. Polisi juga telah menetapkan Aminah sebagai tersangka.

"Iya sudah ditetapkan jadi tersangka," sebut Kabid Humas Polda Sulsel, Kombes Dicky Sondani, pada Minggu (21/7/2019).

Setelah dilakukan pemeriksaan lebih lanjut terhadap Aminah terkait kasus penyiraman air panas yang dilakukan terhadap suaminya sendiri, polisi akan menjerat tersangka dengan kasus Kekerasan Dalam Rumah Tangga.

"Dikenakan pasal Undang Undang Kekerasan Dalam Rumah Tangga," ujar Dicky.


Sebelumnya, Aminah diketahui diamankan oleh Polsek Bangkala bersama Polres Jeneponto pasca meninggalnya sang suami. Dari interogasi polisi, pelaku melakukan perbuatannya karena sakit hati kepada suaminya.

"Pelaku melakukan perbuatan tersebut dikarenakan sakit hati kepada suaminya karena telah menikah dengan perempuan bernama Marsela tanpa sepengetahuannya," kata Dicky.


Tulis Komentar