GILANGNEWS.COM - Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Pekanbaru, Tengku Azwendi Fajri SE MM, menargetkan 10 kursi di DPRD Pekanbaru pada Pemilu 2024. Target ini cukup tinggi, mengingat pada Pemilu 2019, Partai Demokrat hanya memperoleh 7 kursi di DPRD Pekanbaru.
Azwendi mengatakan, target 10 kursi masih dalam kondisi normal, mengingat jumlah kursi DPRD Pekanbaru bertambah dari 45 menjadi 50 kursi. Selain itu, ada penambahan dapil di Pekanbaru, sehingga Partai Demokrat memiliki peluang untuk meraih kursi tambahan.
"Kita juga memiliki 6 incamben yang maju kembali di Pemilu 2024. Dengan kekuatan incamben serta caleg lain yang berjiwa petarung, kita yakin target 10 kursi bisa diraih," ujar Azwendi kepada gilangnews.com, Selasa (19/7/2023).