PEKANBARU - DPP Partai Gerindra membuat gebrakan politik dengan mengeluarkan surat tugas No. 07-0165/TGS-PILKADA/DPP-GERINDRA/2024 kepada Andry Saputra, yang menugaskannya sebagai bakal calon Walikota Pekanbaru untuk Pilkada 2024. Surat tugas ini ditandatangani langsung oleh Ketua Umum Prabowo Subianto dan Sekretaris Jenderal Ahmad Muzani.
Langkah ini memperlihatkan tekad Partai Gerindra untuk mengusung kader internal dalam perhelatan Pilwako. Penunjukan Andry Saputra sebagai bakal calon Walikota Pekanbaru diharapkan dapat memberikan warna baru dalam dinamika politik kota ini.
Andry Saputra, yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPC Gerindra Pekanbaru dan baru saja terpilih sebagai Anggota DPRD Pekanbaru pada Pileg 2024, menyambut baik penunjukan ini. "Ini adalah amanah besar dari partai, dan saya siap menjalankannya dengan penuh tanggung jawab," ujar Andry saat ditemui.