GILANGNEWS.COM - Gubernur Riau Abdul Wahid memperkenalkan Parisman Ihwan sebagai calon Ketua Golkar Riau saat menghadiri acara buka bersama yang digelar di Kantor Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) NasDem Riau, Rabu (26/3/2025).
Pernyataan tersebut disampaikan Wahid saat memberikan sambutan di hadapan para undangan yang hadir, termasuk Kapolda Riau dan Ketua DPW NasDem Riau, Willy Aditya. Dalam kesempatan itu, Abdul Wahid secara langsung memperkenalkan Parisman Ihwan yang saat ini menjabat sebagai Wakil Ketua DPRD Riau.
"Pak Kapolda, ini Pak Parisman Ihwan. Beliau memiliki jargon 'Petarung'. Saya tidak tahu apakah kali ini dia bisa memenangkan pertarungan atau tidak," ujar Abdul Wahid disambut sorak dan tepuk tangan para tamu undangan.