GILANGNEWS.COM - Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Riau nomor urut 3 Firdaus-Rusli canangkan pendidikan terbaik dengan menghadirkan Sekolah Menengah Atas (SMA) dan Sekolah Menengah Kejuruan (SMK) gratis.
Hal itu diungkapkan Calon Wakil Gubernur Riau, Rusli Effendi saat menggelar kampanye di Kabupaten Kuantan Singingi, Kamis (5/4/2018).
Katanya, program ini untuk meningkatkan mutu dan minat pendidikan di sekolah tak hanya SD, SMP Negeri yang gratis tapi paslon ini mencanangkan untuk SMA/SMK gratis.