GILANGNEWS.COM - Kedatangan Panglima DPP Laskar Melayu Riau (LMR), Datuk Effendi disambut antusias oleh jajaran pengurus dan anggota LMR DPC Bukit Batu, Kabupaten Bengkalis, Jumat (20/4/2018) lalu.
Penyambutan rombongan DPP LMR Provinsi Riau di Bukit Batu kali ini juga diiringi dengan penampilan kesenian kompang. Kunjungan ini bertujuan untuk bersilaturahmi dengan para anggota LMR setempat.
Dalam acara silaturrahmi tersebut, Ketua DPC LMR Kabupaten Bengkalis, Ujang Seroja, turut mendampingi Panglima DPP beserta sekitar 300 pengurus LMR di Kecamatan Bukit Batu terlihat hadir.