GILANGNEWS.COM - Calon wakil gubernur pasangan nomor urut 3 Rusli Effendi sore tadi tiba di kampung halamannya, di Pasir Limau Kapas, daerah terujung Riau yang berbatasan langsung dengan Sumatera Utara, Jumat 12 Mei 2018. Rusli Effendi juga didampingi ketua DPW PPP Riau yang juga Bupati Kampar (cuti) Azis Zaenal. Paslon nomor urut 3 ini memang mendapati jadwal kampanye di Rokan Hilir, dan itu dimanfaatkan Rusli Effendi bersilaturahmi dengan warga kampung tempat dimana ia lahir dan dibesarkan.
Tampak ribuan warga memadati jalan kampung untuk menyambut putra daerahnya yang telah mengharumkan nama kampung dengan menjabat sebagai Sekretaris Jenderal Mesjid Istiqlal dan juga cawagub Riau. Rusli mengaku senang dan merasa terharu atas sambutan warga kampungnya.
“Saya merasa terharu begitu saya dan rombongan menginjakkan kaki di pelabuhan Penipahan, ribuan warga sudah bersiap menyambut saya serta rombongan.” ucap Rusli kepada visiriau.com