GILANGNEWS.COM - Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Demokrat Kota Pekanbaru, Jumat (1/7) gelar Rapat Konsolidasi Pemenangan Pasangan Calon (Paslon) Gubernur Riau (Gubri) Firdaus - Rusli.
Rapat Konsolidasi tersebut dibuka langsung oleh Ketua Umum DPD Partai Demokrat Riau Asri Auzar. Dan dihadiri juga oleh Sekretaris Umum DPD Riau Eddi A Mohd Yatim beserta pengurus. Kemudian anggota Fraksi Demokrat DPRD Pekanbaru.
Sementara itu peserta rapat adalah Ketua DPC Kota Pekanbaru Agung Nugroho, Sekretaris Azwendi dan seluruh Pengurus Pimpinan Anak Cabang (PAC) serta Ranting.