Pekanbaru

PPKM Mikro, Polisi Sekat 4 Jalan di Pekanbaru Ini Sejak Pagi Hari

Pekanbaru.

GILANGNEWS.COM - Satlantas Polresta Pekanbaru dan Polsek Tampan melakukan penyekatan di 4 protokol jalan yang ada di Kota Pekanbaru ini.

Kasatlantas Polresta Pekanbaru AKP Angga Wahyu Prihantoro mengatakan, penyekatan tersebut dalam rangka Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Mikro di wilayah hukum Polsek Tampan.

"Penyekatan kali ini di mulai dari hari ini hingga besok hari. Mulai penyekatan dari pukul 08.00 WIB hingga 12.00 WIB," ucap Angga kepada wartawan, Sabtu (17/7/2021).

Adapun lokasi penyekatan sendiri yaitu di bawah fly over Pasar Pagi Arengka, pangkal fly over Pasar Pagi Arengka, Simpang Tabek Gadang, U-Turn SPBU Jalan SM. Amin dan Simpang Jalan Garuda Sakti.

"Penyekatan di lokasi tersebut agar membatasi kegiatan masyarakat di wilayah hukum Polsek Tampan mulai dari pagi hingga siang hari. Penyekatan dari pagi hari ini kita masih memberlakukan selama 2 hari dulu," pungkasnya.


Tulis Komentar