Wali Kota Agung Fokus Penataan Taman, Median Jalan PekanbaruKembali Asri
GILANGNEWS.COM - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, Agung Nugroho berkomitmen untuk menata kembali wajah kota agar lebih terlihat indah. Saat ini pihaknya tengah menata taman-taman di median jalan.
Melalui Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan (DLHK) Pekanbaru, bunga dan pohon taman median jalan ditata ulang. Mereka menanami kembali bunga dan pohon yang baru.
"Kita rapikan lagi, pohon yang mati sudah kita ganti kembali. Pot-pot bunga yang jelek kita sudah mulai perbaiki lagi. Pohon-pohon yang gersang, kita urus lagi," kata Agung Nugroho, Kamis (24/7).
Ia menuturkan, tim dari DLHK sudah mulai melakukan pekerjaan penataan di sejumlah median jalan. Mereka sudah merapikan taman median Jalan Sudirman, kemudian Jalan Arifin Ahmad, dan berlanjut ke Jalan HR Soebrantas.




Tulis Komentar