Agung Nugroho Komitmen Tuntaskan Masalah Anak Putus Sekolah di Pekanbaru
GILANGNEWS.COM - Wali Kota (Wako) Pekanbaru, Agung Nugroho menyatakan komitmennya agar tidak ada lagi anak putus sekolah di Pekanbaru. Saat ini hampir 1.500 anak putus sekolah yang sudah berhasil dijaring untuk disekolahkan kembali.
Agung menyebut dari ribuan anak putus sekolah yang sudah berhasil dijaring, saat ini pihaknya tengah memverifikasi dan mengelompokkan terkait masalah yang dihadapi hingga anak tersebut putus sekolah.
Karena sebagian ada yang ijazah ditahan akibat tunggakan di sekolah swasta hingga tidak bisa lagi menyambung sekolah. Kemudian ada juga karena permasalahan bullying, dan yang lainnya.
Baca Juga Wako Agung Pastikan 60 Persen Anak Sekolah di Pekanbaru Sudah Jalani PKG
"Harus kita carikan solusi hingga (sekolah.red) bisa tamat. Jadi memverifikasi ini bukan untuk mengurangi jumlah anak yang harus kita tolong," tegas Agung Nugroho, Rabu (13/8).




Tulis Komentar