LEGISLATOR

PT Yabisa Sukses Capai Target PAD dan Siap Lakukan Pembenahan Pelayanan Parkir

Manajer PT Yabisa Sukses Mandiri (YSM) tengah mengikuti jalannya Rapat Dengar Pendapat (RDP) mengenai pengelolaan parkir di Kota Pekanbaru.

GILANGNEWS.COM – Rapat Dengar Pendapat (RDP) yang digelar oleh Komisi II DPRD Pekanbaru bersama PT Yabisa Sukses Mandiri (YSM) sebagai pengelola parkir di kota ini, menjadi momen penting dalam memperkuat komitmen untuk meningkatkan pelayanan parkir yang lebih baik. Rapat tersebut juga turut dihadiri oleh Dinas Perhubungan Pekanbaru, dengan dihadiri Ketua Komisi II DPRD Zainal Arifin, anggota dewan lainnya, Kepala Dinas Perhubungan Yuliarso, serta Iwan, Manajer PT YSM.

Dalam rapat tersebut, Iwan menyampaikan pencapaian signifikan yang berhasil diraih PT YSM dalam kontribusinya terhadap Pendapatan Asli Daerah (PAD) dari sektor parkir. Setiap harinya, PT Yabisa berhasil menyetorkan sekitar Rp 35 juta, dan selama tiga tahun terakhir, tidak ada tunggakan sama sekali. Capaian ini membuktikan komitmen perusahaan dalam mendukung upaya pemerintah dalam meningkatkan PAD Pekanbaru.

"Alhamdulillah, kami berhasil memenuhi target yang diberikan Pemerintah Kota Pekanbaru. Kami sangat berterima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh Komisi II dan Dinas Perhubungan selama ini. Setiap harinya, sekitar 35 juta sudah kami setorkan, dan itu adalah pencapaian yang patut dibanggakan," ungkap Iwan dalam wawancara usai rapat.

Meskipun telah berhasil mencapai target tersebut, Komisi II DPRD memberikan sejumlah masukan konstruktif kepada PT Yabisa. Salah satu fokus utama adalah meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat, terutama di lapangan, yaitu melalui pembenahan terhadap petugas juru parkir (jukir) yang lebih profesional dan ramah.

"Pelayanan kepada masyarakat harus terus ditingkatkan. Kami akan segera mensosialisasikan kepada seluruh jukir untuk mengutamakan pelayanan yang lebih baik. Kami ingin masyarakat merasa nyaman ketika menggunakan fasilitas parkir di Pekanbaru," tambah Iwan.

Selain itu, Iwan juga mengakui adanya sejumlah jukir yang belum memiliki KTP Pekanbaru, meskipun jumlahnya kecil. PT Yabisa berkomitmen untuk terus melakukan evaluasi dan memperbaiki rekrutmen jukir, dengan mengutamakan warga Pekanbaru yang sudah terdaftar KTP-nya.

Masalah kesejahteraan petugas parkir juga menjadi perhatian. Saat ini, baru sekitar 100 jukir dari total 1.200 yang terdaftar sebagai peserta BPJS Kesehatan. Iwan menyatakan bahwa evaluasi sedang dilakukan untuk memastikan hanya jukir yang layak dan stabil yang akan menerima fasilitas BPJS.

"Tahun ini kami berkomitmen untuk memberikan BPJS kepada seluruh jukir yang sudah terdaftar dan stabil dalam pekerjaan mereka. Kami berharap, dengan perbaikan ini, kesejahteraan petugas parkir akan semakin baik," jelas Iwan.

Dalam upaya menghadirkan sistem yang lebih efisien, PT Yabisa juga sedang membahas kemungkinan penerapan pembayaran parkir menggunakan QRIS. Langkah ini diharapkan dapat mempermudah transaksi bagi pengguna parkir di seluruh zona di Pekanbaru, baik Zona I, II, maupun III.

"Kami berharap dengan sistem pembayaran QRIS ini, transaksi parkir bisa lebih mudah dan cepat. Kami masih berdiskusi dengan Dinas Perhubungan untuk menyusun langkah-langkah teknisnya," kata Iwan.

Sementara itu, Kepala Dinas Perhubungan Pekanbaru, Yuliarso, mengungkapkan bahwa target PAD dari sektor parkir telah terlampaui. Pada 2023, target yang ditetapkan sebesar Rp 15,3 miliar, namun terealisasi Rp 15,7 miliar. Tahun ini, target PAD dari sektor parkir pun ditingkatkan menjadi Rp 17 miliar.

"Upaya kami tidak hanya berhenti pada pencapaian PAD. Kami juga berusaha meningkatkan kualitas layanan parkir, dengan menggandeng pihak swasta untuk mengelola parkir. Hal ini membantu mengurangi beban operasional seperti gaji jukir dan atribut, yang kini menjadi tanggung jawab pihak ketiga," ujar Yuliarso.

Dengan berbagai upaya perbaikan yang sedang berjalan, baik dari sisi layanan maupun sistem pembayaran, PT Yabisa Sukses Mandiri dan Dinas Perhubungan Pekanbaru optimistis dapat menciptakan pelayanan parkir yang lebih efisien dan nyaman bagi masyarakat, serta terus mendukung peningkatan PAD untuk kemajuan Kota Pekanbaru.


Tulis Komentar