LEGISLATOR

Gerak Cepat Wakil Ketua DPRD Pekanbaru Salurkan 1.000 Paket Sembako untuk Korban Banjir di Rumbai

Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Andry Saputra langsung turun memantau pembagian sembako

PEKANBARU — Musibah banjir yang melanda Kecamatan Rumbai memicu aksi cepat tanggap dari Wakil Ketua DPRD Kota Pekanbaru, Andry Saputra. 

Ahad (9/3/2025), Andry turun langsung ke lapangan menyalurkan 1.000 paket sembako untuk warga yang belum tersentuh bantuan sama sekali.

Paket bantuan tersebut berisi kebutuhan pokok seperti mi instan, sarden, minyak goreng, teh, gula, dan bahan pangan lainnya. 

Langkah ini diambil sebagai bentuk kepedulian Andry terhadap warga yang terdampak banjir, khususnya di wilayah yang belum mendapatkan perhatian pemerintah.

"Saya sudah instruksikan jajaran PAC Gerindra Rumbai Raya untuk langsung mendatangi rumah-rumah warga yang belum menerima bantuan. Alhamdulillah, hari ini kami bisa berbagi sebanyak 1.000 paket sembako untuk mereka yang membutuhkan," ujar Andry Saputra, yang juga menjabat sebagai Ketua DPC Partai Gerindra Kota Pekanbaru.

Bantuan tersebut didistribusikan ke sejumlah titik yang terdampak banjir, di antaranya Kelurahan Sri Meranti, Meranti Pandak, dan Limbungan. 

Dalam penyaluran itu, tim dari PAC Gerindra Rumbai Raya turut membantu mendistribusikan bantuan langsung ke rumah-rumah warga.

Andry berharap bantuan ini bisa meringankan beban masyarakat yang terdampak bencana.

"Kami turut merasakan duka yang dialami warga. Semoga bantuan ini bisa sedikit meringankan beban mereka. Mari kita berdoa bersama agar banjir segera surut dan aktivitas warga kembali normal," tuturnya.

Sebagai anggota DPRD Dapil Rumbai, Andry menegaskan komitmennya untuk terus hadir membantu masyarakat yang mengalami kesulitan. 

"Insya Allah, kami akan terus berbuat dan bergerak untuk masyarakat. Jangan sungkan menyampaikan jika ada warga yang belum mendapatkan bantuan," tegasnya.

Musibah banjir yang melanda Rumbai beberapa hari terakhir telah merendam ratusan rumah warga. Banyak di antaranya yang terpaksa mengungsi atau menghadapi keterbatasan akses terhadap kebutuhan pokok. 

Aksi gerak cepat yang dilakukan Andry ini pun mendapat apresiasi dari warga setempat.

"Kami sangat berterima kasih atas bantuan ini. Sebagian besar warga di sini belum mendapat bantuan apa-apa, jadi ini sangat membantu kami," ujar Rudi, salah satu warga Kelurahan Sri Meranti yang menerima bantuan.

Banjir yang melanda Pekanbaru kali ini menjadi pengingat akan pentingnya kesiapsiagaan menghadapi bencana. 

Tindakan cepat seperti yang dilakukan Andry Saputra diharapkan dapat menginspirasi lebih banyak pihak untuk turut membantu warga yang terdampak.


Tulis Komentar