Nasional

Fachruddin Akui Banyak Hal yang Buat Timnas Indonesia Gagal

Timnas Indonesia mengalami kekalahan dari Thailand pada laga ketiga Piala AFF 2018.

GILANGNEWS.COM - Bek Timnas Indonesia Fachruddin Wahyudi Aryanto menyebut kegagalan Skuat Garuda di Piala AFF 2018 disebabkan banyak faktor. Namun Fachruddin enggan membeberkan faktor-faktor tersebut lebih detail.

Dalam konferensi pers jelang pertandingan menghadapi Filipina, pemain Madura United itu mengaku sedih lantaran gagal melaju ke semifinal Piala AFF 2018. Terlebih, kepastian itu sudah diketahui sebelum Timnas Indonesia melakoni laga terakhir fase grup melawan Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Senayan, Jakarta, Minggu (25/11).

Tim besutan Bima Sakti itu saat ini menempati urutan keempat di klasemen Grup B dengan raihan tiga poin dari tiga pertandingan yang sudah dilakoni. Evan Dimas memulai laga perdana di Piala AFF 2018 dengan menelan kekalahan 0-1 dari Singapura, kemudian menang 3-1 atas Timor Leste dan kembali kalah 2-4 dari Thailand.

"Sedih karena kami tidak lolos ke semifinal. Tapi kami [pemain] sepakat untuk tetap berjuang memberikan yang terbaik dan mengakhiri turnamen dengan kepala tegak," kata Fachruddin, Sabtu (24/11).

Menurut Fachruddin banyak faktor yang mempengaruhi kegagalan Timnas Indonesia kali ini. Meski begitu, ia tidak mau menyalahkan siapapun atas kegagalam tersebut.

"Banyak faktor yang mempengaruhi [kegagalan Timnas Indonesia] tapi saya tidak mau menyalahkan siapapun. Format turnamen yang berubah juga tidak pengaruh, karena semua tim merasakan hal yang sama. Dari sisi teknis, mungkin perbedaannya waktu di 2016 persiapan kami lebih lama," ungkap Fachruddin yang juga membawa Timnas Indonesia meraih runner up di Piala AFF 2016.

Jelang laga melawan Filipina, Bek Madura United itu mewakili pemain lain di Timnas Indonesia juga meminta doa dan dulungan dari suporter untuk bisa memenangkan pertandingan.


Tulis Komentar