Evan Rasyid Siregar Harumkan Riau, Raih Peringkat 5 Nasional di POPNAS 2025 Cabang Balap Sepeda
GILANGNEWS.COM - Prestasi membanggakan kembali ditorehkan atlet muda asal Riau. Evan Rasyid Siregar (14), atlet pelajar cabang olahraga balap sepeda, berhasil menempati peringkat ke-5 nasional pada ajang Pekan Olahraga Pelajar Nasional (POPNAS) 2025 yang berlangsung di Provinsi DKI Jakarta, 1–10 November 2025.
Bertanding di Jakarta International Velodrome, arena kebanggaan Indonesia yang menjadi lokasi cabang track cycling (balap sepeda lintasan), Evan tampil impresif di Final Eliminasi Race.
Meski masih duduk di bangku SMP Darma Yuda Pekanbaru, ia mampu bersaing sengit dengan puluhan atlet pelajar dari berbagai provinsi, sebagian besar berasal dari tingkat SMA.
“Alhamdulillah, saya rileks saja, tidak ada beban, walaupun lawannya anak SMA,” ujar Evan dengan senyum bangga kepada awak media usai pertandingan final.




Tulis Komentar