Pekanbaru

Sinyal Assessment Pemko Pekanbaru Masih Tekatung Katung, Ini Penyebabnya

Plt Walikota Pekanbaru Edwar Sanger

PEKANBARU, Gilangnews.com - Sampai hari ini rencana assessment bagi pejabat di Pemerintah Kota (Pemko) Pekanbaru masih terkatung-katung. Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Kota Pekanbaru beralasan molornya proses assessment disebabkan belum adanya sinyal dari Kementrian Dalam Negeri (Kemendgari) untuk proses pengisian lima jabatan yang masih di-Plt-kan.

“Rencana assessment masih dalam proses dan dipelajari oleh Pak Pj Walikota Pekanbaru. Kalau sudah ada sinyal, pasti dilaksanakan. Yang jelas dalam proses assessment ini Pj Wako lebih berhati-hati dalam mengambil keputusan,” kata Kepala Bidang Pendidikan dan Pelatihan Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKP-SDM) Kota Pekanbaru, Muhammad Iqbal.

Ditambahkan Iqbal, dari kelima calon yang nantinya masuk dalam tim Panitia Seleksi (Pansel), kemungkinan ada dua pejabat eselon II di lingkungan Pemko yang dilibatkan. “Dalam aturannya maksimal 45 persen dari Pemko Pekanbaru, sisanya dari luar. Kalau lima tim Panselnya, berarti dua dari pemko,” ujarnya dilansir cakaplah.com

Sebelumnya, BKD Kota Pekanbaru sudah menyerahkan nama-nama tim Pansel ke Pj Walikota Pekanbaru, namun BKD Pekanbaru masih enggan menyebutkan siapa-siapa saja lima nama anggota tim Pansel yang diusulkan ke Pj Walikota tersebut. Ia hanya menyebut bahwa dua dari lima nama yang diusulkan adalah pejabat di lingkungan Pemko Pekanbaru, sementara tiga lagi adalah kalangan akademisi dan praktisi.***
 


Tulis Komentar