Pekanbaru

Klasemen Sementara PON XX Papua: Riau Kokoh di Nomor 7, Tertinggi Wilayah Sumatera

Atlet Anggar menerima medali emas beberapa waktu lalu.

GILANGNEWS.COM - Provinsi Riau masih bertahan di 10 besar capaian medali di Pekan Olahraga Nasional (PON) XX Papua.

Berdasarkan pantauan dari website resmi PB PON, saat ini Provinsi Riau berada di urutan 7. Jauh lebih unggul dibandingkan dengan Provinsi tetangga di wilayah Sumatera, seperti Sumatera Barat maupun Sumatera Utara. Bahkan, Riau masih menjadi yang paling unggul di pulau Andalas itu.

Kokoh di nomor urut 7, provinsi Riau saat ini sudah mengumpulkan 44 medali dengan rincian 14 medali emas, 15 medali perak dan 15 medali perunggu.

Medali emas datang dari Cabang Olahraga Dayung di nomor K - 1 1000 M Putra, Dayung nomor K - 1 200 M Putra, Senam di nomor Beregu Putra dan senam di nomor Perorangan Serba Bisa. Termasuk juga dari dayung di Slalom C - 1 Putra, Panahan di Fita Compound - Aduan Perorangan Putra dan Senam nomor Perorangan Per Alat - Palang Tunggal.

Selanjutnya Anggar di nomor Degen Individual Putri, Anggar di nomor Floret Individual Putra, Anggar di nomor Floret Team Putri, Anggar di nomor Degen Team Putri. Kemudian angkat besi di nomor Kelas 87 Kg Putri, anggar di nomor Degen Team Putra dan cabang olahraga renang di nomor 400 M Gaya Ganti Perseorangan Putri.

Sementara pundi medali perak berasal dari cabang olahraga dayung nomor K-1 500 M Putri, Dayung nomor K-1 200 M Putri, senam nomor perorangan serba bisa, senam nomor Perorangan Per Alat, Muaythai Kelas 43 Kg Putri, Taekwondo di nomor Gyorugi - Heavy (Over 73 Kg : max 73,01 Kg) Putri, Anggar du nomor Floret Individual Putri.

Selanjutnya Senam di nomor Perorangan Per Alat - Palang Sejajar putra, Atletik di nomor 110 M Gawang Putra, Aerosport di nomor F1A (Glider Tarik A2) Putri, Atletik di nomor Lontar Martil Putri, Anggar nomor Degen Individual Putra, Anggar nomor Sabel Team Putra, Anggar nomor Floret Team Putra dan akuatik di nomor 200 M Gaya Punggung Putri.

Dan 15 medali perunggu datang dari cabang olahraga sepatu roda nomor ITT 300 M Putra, senam nomor beregu putri, Wushu di nomor Sanda - kelas 70 Kg Putra, Senam di nomor Perorangan Per Alat - Kuda Pelana Putra, Taekwondo di nomor Gyorugi - Heavy (Over 87 Kg : max 87,01 Kg) Putra, Menembak di nomor Individual 25 M Rapid Fire Pistol Putra, Layar di nomor Laser 4.7 Putra.

Selanjutnya adalah Anggar di nomor Degen Individual Putra, Catur di nomor Beregu Catur Cepat Putra, Panahan di nomor Nasional - Aduan Beregu Putra, Renang di nomor 400 M Gaya Ganti Perseorangan Putri, Wushu di nomor Sanda - Kelas s/d 48 Kg Putra, Muaythai di nomor Kelas 48 Kg Putra, Taekwondo di nomor Gyorugi - Bantam (Under 53 Kg : max 49,01 Kg - 53,00 Kg) Putri dan juga Sepak Takraw di nomor Quadrant Putra.

Berikut 10 besar raihan Medali di PON XX Papua hingga Ahad (10/10/2021) pagi:

1. Jawa Barat 214 medali dengan rincian 78 emas, 65 perak dan 71 perunggu.
2. Jawa Timur 181 medali dengan rincian 68 emas, 61 perak dan 52 perunggu.
3. DKI Jakarta 192 medali dengan rinciaan 68 emas, 54 perak dan 70 perunggu
4. Papua 150 medali dengan rincian 59 emas, 32 perak dan 59 perunggu
5. Jawa Tengah 84 medali dengan rincian 18 emas, 31 perak dan 35 perunggu
6. Bali 49 medali dengan rincian 15 emas, 13 perak dan 21 perunggu
7. Riau 44 medali dengan rincian 14 emas, 15 perak dan 15 perunggu
8. Kalimantan Timur 61 medali dengan rincian 9 emas, 23 perak dan 29 perunggu
9. Lampung 18 medali dengan rincian 8 emas, 5 perak dan 5 perunggu
10. Banten 36 medali dengan rincian 7 emas, 9 perak dan 20 medali.


Tulis Komentar